"Tokecang tokecang bala gendir tosblong,
angeun kacang...angeun kacang sapependil kosong,
aya listrik di masigit meni caang katingalna
aya istri jangkung alit karangan dina pipina,
tokecang tokecang bala gendir tosblong,
angeun kacang...angeun kacang sapependil kosong."
Lirik lagu daerah Jawa Barat tersebut mengingatkan aku pada masa masih sekolah dasar, di mana setiap anak di tes menyanyikan lagu tersebut di depan kelas satu persatu.
Yang menarik dari lirik lagu "Tokecang" tersebut adalah terselip daftar menu makanan khas Jawa Barat, mungkin saking membuminya makanan tersebut di tatar Sunda, maka dijadikan lirik lagu daerah. Kenapa tidak sangu tutug oncom? atau pais lauk? atau apalah..apalah...hehe
Angeun Kacang Bereum atau Sayur Kacang Merah ini, memiliki rasa yang segar, karena hadirnya asam jawa di sana. Hmm..mungkin mendekati rasa sayur asem ya, namun tidak menggunakan bahan yang beraneka ragam.
Kacang merah sendiri merupakan sumber protein yang baik untuk tubuh, untuk ibu hamil jenis kacang-kacangan ini sangat dianjurkan. Di luar negeri ada pula menu kacang merah, contohnya di Jepang, isian kue dorayaki yang paling terkenal tentu saja pasta berbahan kacang merah.
Memasak angeun kacang beureum sangat mudah dan simpel, untuk kuah bening bumbu bahkan hanya tinggal cemplung, namun jika ingin kuah yang sedikit beraroma rempah, ada beberapa bumbu ulek yang harus disiapkan. Untuk yang tertarik memasak kacang merah hari ini, berikut ini resep yang super simpel ya bu ibu...
Waktu memasak: 40 menit
Porsi : 3-4 orang
Bahan:
🍲 250 gr kacang merah
🍲 2000 l air
Bumbu:
🍲 3 siung bawang merah, iris
🍲 2 buah cabai keriting merah, iris
🍲 1 batang bawang daun, iris
🍲 2 lembar daun salam
🍲 3 ruas lengkuas, geprek
🍲 5 cm kayu manis
🍲 5 mata asam jawa ( 1 sdm asam jawa)
🍲 25 gr gula merah ( 1 1/2 gula merah ukuran kecil)
🍲 1 sdt kaldu bubuk sapi ( atau secukupnya)
🍲 1/2 sdt terasi bakar
🍲 garam secukupnya
Cara:
🍲 Panaskan air di panci, kemudian masukan bumbu iris bawang merah dan cabai merah, lengkuas, daun salam, kayu manis, gula merah, terasi, dan asam jawa, bersama kacang merah yang telah dicuci bersih.
🍲 Rebus kacang beserta bumbu-bumbu hingga empuk, jika sudah empuk, tambahkan kadu sapi dan garam, koreksi rasa. Masak lagi sebentar,
🍲 menjelang di angkat dari api, masukan irisan bawang daun, lalu aduk merata.
🍲 Jika rasa sudah pas, maka kecilkan api dan resep angeun kacang beureum khas sunda siap di sajikan.
📌 tips: aku juga kadang menggunakan bumbu racik sayur asam indofood ( rasanya identik ), dan hanya ditambahkan iris bawang merah, iris cabe, iris daun bawang, lengkuas geprek, daun salam, kayu manis, gula jawa dan asam. Dan jika ingin lebih berkaldu lagi, boleh ditambahkan tetelan sapi ke dalamnya.
Selamat mencoba!😋
angeun kacang...angeun kacang sapependil kosong,
aya listrik di masigit meni caang katingalna
aya istri jangkung alit karangan dina pipina,
tokecang tokecang bala gendir tosblong,
angeun kacang...angeun kacang sapependil kosong."
Lirik lagu daerah Jawa Barat tersebut mengingatkan aku pada masa masih sekolah dasar, di mana setiap anak di tes menyanyikan lagu tersebut di depan kelas satu persatu.
Yang menarik dari lirik lagu "Tokecang" tersebut adalah terselip daftar menu makanan khas Jawa Barat, mungkin saking membuminya makanan tersebut di tatar Sunda, maka dijadikan lirik lagu daerah. Kenapa tidak sangu tutug oncom? atau pais lauk? atau apalah..apalah...hehe
Angeun Kacang Bereum atau Sayur Kacang Merah ini, memiliki rasa yang segar, karena hadirnya asam jawa di sana. Hmm..mungkin mendekati rasa sayur asem ya, namun tidak menggunakan bahan yang beraneka ragam.
Kacang merah sendiri merupakan sumber protein yang baik untuk tubuh, untuk ibu hamil jenis kacang-kacangan ini sangat dianjurkan. Di luar negeri ada pula menu kacang merah, contohnya di Jepang, isian kue dorayaki yang paling terkenal tentu saja pasta berbahan kacang merah.
Memasak angeun kacang beureum sangat mudah dan simpel, untuk kuah bening bumbu bahkan hanya tinggal cemplung, namun jika ingin kuah yang sedikit beraroma rempah, ada beberapa bumbu ulek yang harus disiapkan. Untuk yang tertarik memasak kacang merah hari ini, berikut ini resep yang super simpel ya bu ibu...
RESEP ANGEUN KACANG BEUREUM (KHAS SUNDA)
Waktu memasak: 40 menit
Porsi : 3-4 orang
Bahan:
🍲 250 gr kacang merah
🍲 2000 l air
Bumbu:
🍲 3 siung bawang merah, iris
🍲 2 buah cabai keriting merah, iris
🍲 1 batang bawang daun, iris
🍲 2 lembar daun salam
🍲 3 ruas lengkuas, geprek
🍲 5 cm kayu manis
🍲 5 mata asam jawa ( 1 sdm asam jawa)
🍲 25 gr gula merah ( 1 1/2 gula merah ukuran kecil)
🍲 1 sdt kaldu bubuk sapi ( atau secukupnya)
🍲 1/2 sdt terasi bakar
🍲 garam secukupnya
Cara:
🍲 Panaskan air di panci, kemudian masukan bumbu iris bawang merah dan cabai merah, lengkuas, daun salam, kayu manis, gula merah, terasi, dan asam jawa, bersama kacang merah yang telah dicuci bersih.
🍲 Rebus kacang beserta bumbu-bumbu hingga empuk, jika sudah empuk, tambahkan kadu sapi dan garam, koreksi rasa. Masak lagi sebentar,
🍲 menjelang di angkat dari api, masukan irisan bawang daun, lalu aduk merata.
🍲 Jika rasa sudah pas, maka kecilkan api dan resep angeun kacang beureum khas sunda siap di sajikan.
📌 tips: aku juga kadang menggunakan bumbu racik sayur asam indofood ( rasanya identik ), dan hanya ditambahkan iris bawang merah, iris cabe, iris daun bawang, lengkuas geprek, daun salam, kayu manis, gula jawa dan asam. Dan jika ingin lebih berkaldu lagi, boleh ditambahkan tetelan sapi ke dalamnya.
Selamat mencoba!😋
Komentar